
MuaraEnim – rubrikini.co.id, Bupati Muara Enim, Ahmad Yani, memberikan sambutan pada peringatan Hari Kartini ke-140 di Gedung Kesenian Putri Dayang Rindu, Selasa (23/4/2019).
“Mari perkuat advokasi dan aksi nyata dalam memaknai Hari Kartini ke-140 untum perkuat pendidikan formal kita,” pinta Bupati.

Harapan orang nomor satu di Bumi Serasan Sekundang muncul generasi Kartini – Kartini baru yang terus berjuang sebagai pondasi dalam kemajuan negara Indoneaia dan Kabupaten Muara Enim.

Bupati mengatakan meskipun beliau sudah tiada, namun nama dan perjuangnnya bisa dirasakan hingga sekarang. Kaum perempuan telah memberikan andil dalam mengambil keputusan publik, disamping peran produksi, reproduksi maupun sosial.
Tanpa meninggalkan kodrat persmpuan sebagai ibu rumah tangga kehadiran perempuan dalam pembangunan bangsa juga telah banyak memberikan bukti, dalam membangun kualitas hidup masyarakat, meningkatkan kesejahtera keluarga dan beperan ganda dalam kehidupan.
Selaras dengan itu, maka dari itu perempuan sebagai kunci ketahanan keluarga, harus bangkit dan mampu menempatkam dirinya sebagai garda terdepan menciptakan generasi yang tangguh dan handal.
“Selamat merayakan Hari Kartini ke-140 tahu, 2019. Semoga sukses selalu,” ucap Bupati.
Turut hadir pada kesempatan ini, Kepala Kejaksaan Negeri Muara Enim, Mernawati, Forum Kordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Muara Enim lainnya, Kepala Perangkat Daerah Pemerintah Kabupaten Muara Enim, dan Para Camat se-Kabupaten Muara Enim.
Pada kesempatan ini ditampilkan gelaran tari dari ibu – ibu yang tergabung dalam organisasi – organisasi wanita dalam Kabupaten Muara Enim, dilakukan pemotongan tumpeng, dan penobatan pemenang lomba nyanyi bersama.

Adapun pemenang lomba nyanyi bersama (suami-isteri) lingkup Kabupaten Muara Enim dalam rangka Hari Kartini ke-140 tahun 2019 dimenangkan Kepala Dinas Perumahan Permukiman, Ahmad Yani didampingi isteri dengan status juara pertama, juara kedua Kepala Dinas Pemerintahan Desa, Emran Thabrani dan isteri dan juara ketiga Kepala Badan Kesatuam Bangsa Politik, Andi Wijaya dan isteri. (ri-zi)