Arviyan Arifin : Teruslah Memperbanyak Inovasi Untuk Kemajuan PTBA

Arviyan Arifin : Teruslah Memperbanyak Inovasi Untuk Kemajuan PTBA

Arviyan Arifin bersama pemenang BAIA 2018./ri-zi

MuaraEnim – rubrikini.co.id, Untuk kemajuan PT Bukit Asam (PTBA) seluruh pegawai PTBA diminta Direktur Utama perusahaan Badan Usaha Milik Negara (BUMN) tersebut, Arviyan Arifin, untuk terus berinovasi.

“Dengan zaman semakin berkembang, semakin maju, perubahan setiap saat bisa terjadi. Maka sangat dibutuhkan inovasi dalam bekerja, untuk itu kepada seluruh pegawai teruslah bekerja ikhlas, kerja keras dan kerja cerdas dengan memperbanyak inovasi untuk kemajuan PTBA dimasa mendatang,” pinta Arviyan Arifin dalam acara malam anugrah Bukit Asam Inovation Award (BAIA) 2018 di GOR PTBA, Rabu malam (11/7).

Dikesempatan ini, Arviyan juga mengucapkan terima kasih kepada para pegawai PTBA, mitra kerja dan para pelajar yang sudah mengikuti lomba inovasi yang digelar oleh PTBA ini. Semoga inovasi yang sudah dibuat, bisa menambah kelancaran dalam bekerja. “Siapa ingin maju, maka dibutuhkan inovasi. Dalam kehidupan perlu inovasi, seperti inovasi untuk kemajuan perusahaan,” tukas Arviyan.

Dengan adanya inovasi ini, dia berharap inovasi bukan hanya sebatas tingkat kabupaten saja, tapi inovasi yang diakui ditingkat nasional maupun internasional. Maka itu, para pegawai PTBA untuk melakukan inovasi guna kemajuan PTBA. Sebab, PTBA bukan hanya fokus di dunia pertambangan batubara saja dengan fokus penjualan, tetapi PTBA sedang menuju perusahaan energi kelas dunia.

“Batubara yang dimiliki PTBA bukan hanya dijual, tetapi kedepan batubara akan dikelola menjadi gas, pupuk dan lain sebagainya yang bisa mendatangkan  nilai tambah bagi perusahaan. Oleh sebab itu, sangat dibutuhkan inovasi yang bisa dimanfaatkan untuk kemajuan perusahaan,” harap Arviyan.

Hadir pula mendampingi Arviyan Arifin jajaran direksi seperti Suryo Eko Hadianto, Adib Ubaidillah, sejumlah pejabat FKPD Muara Enim dan Lahat, ribuan pegawai PTBA, dan tamu undangan serta dimeriahkan artis ibukota Anji.

Sementara itu Ketua Panitia BAIA, Julismi mengungkapkan ada 237 peserta yang mengikuti BAIA 2018 ini, terdiri dari para pelajar di Muara Enim dan Lahat, mitra kerja PTBA dan pegawai di lingkungan PTBA. BAIA ini diadakan untuk membudayakan inovasi disemua lini pekerjaan PTBA. Sehingga PTBA menjadi perusahaan kelas dunia dimasa mendatang bisa benar-benar terwujud.

“Harapannya dari inovasi yang ada dari peserta, muncul ide-ide cemerlang dalam mempermudah pekerjaan untuk kemajuan perusahaan,” terang Julismi.

Adapun pemenang BAIA 2018 untuk kategori SMA/SMK Sederajat kategori Ilmu Pengetahuan Hayati juara 1 SMKN 1 Gelumbang, kategori SMA/SMK sederajat bidang ilmu  pengetahuan teknik juara 1             SMAN 1 Rambang Dangku, kategori Mitra Kerja PTBA juara 1 PT United Tracktor, kategori Konseptual  Eengenering juara 1 Satker Perawataan,  Perencanaan dan Angkutan Batubara, kategori Konsep Non Eengenering juara 1 Satker Layum, kategori Implementasi Engeneering juara 1 Satker Perawatan, dan kategori Implementasi non Engeneering juara 1   Satker Keuangan. (ri-zi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.