Warga SDU Minta Listrik Ke Bupati

Warga SDU Minta Listrik Ke Bupati

Bupati saat bersua warga Dusun III, Desa Tanjung Agung, Kecamatan SDU. / ri-zi

MuaraEnim – rubrikini.co.id, Dalam lawatannya ke wilayah pelosok di Kecamatan Semendo Darat Ulu (SDU), warga minta bantuan pasokan listrik ke Bupati Muara Enim, Muzakir Sai Sohar, yang bersilaturahmi dengan warga dalam tajuk Safari Ramadhan 1438 Hijriah / 2017 Masehi.

Jamrulhadi, warga Dusun III, Desa Tanjung Agung, Kecamatan SDU, mewakili warga setempat, mengeluhkan belum adanya listrik diwilayahnya ke Bupati Muara Enim Muzakir Sai Sohar.

“Warga sangat menantikan masuknya listrik yang dapat menunjang kegiatan warga dimalam hari. Sebab, masyarakat sudah tidak tahan karena desa gelap gulita di malam hari yang hanya mengandalkan listrik swadaya dari masyarakat,” keluhnya.

Dia berharap aspirasi masyarakat bisa diwujudkan Bupati sesegera mungkin lengkap dengan penerangan memadai berupa tiang lampu dari PLN.

“Sedikitnya kami mengharapkan dibangun 120 tiang peneranangan di Dusun III dan 25 tiang penerangan di Dusun IV,” harapnya.

Sementara itu, menanggapi aspirasi warganya, Bupati mengatakan akan berusaha keras mewujudkam impian warga yang menginginkan pasokan listrik. Bahkan diakhir masa jabatannya, Bupati siap mencarikan solusi alternatif agar rumah warga bisa dialiri listrik PLN. (ri-zi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.